Kabag RBP Rorena Polda Kalbar Mengikuti Zoom Meeting Sosialisasi PEKPPP tahun 2025
Rorena Polda Kalbar | Kabag RBP Rorena Polda Kalbar mengikuti zoom meeting sosialisasi Pemantauan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik (PEKPPP) tahun 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di ruang Coffee Morning Polda Kalbar pada Jum’at, 14 Maret 2025.

Hadir mendampingi PS. Kabag RBP Kompol Hasyani, S.SOS. pada kegiatan zoom meeting antara lain Auditor Tk.III Itwasda Polda Kalbar, KBO Ditreskrimum Polda Kalbar, Kasiyanmin Ditintelkam Polda Kalbar, Ka SPKT Polda Kalbar, Kasubidregident Ditlantas Polda Kalbar, para Kapolres/Kapolresta jajaran Polda Kalbar, para Kasat Reskrim, Kasat Lantas, Kasat Intelkam, Ka SPKT dan operator Polres jajaran Polda Kalbar.
Kegiatan zoom meeting tersebut dipimpin oleh Karo RBP Stamarena Polri Brigjen Pol Drs. Mas Gunarso, S.H., M.Si. yang fokus dengan evaluasi kinerja penyelenggara pelayanan publik Polda jajaran tahun 2025.
Setelah pembukaan kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan Kabag Jianalis Ro RBP Stamarena Polri, Kombes. Pol. drh. Irene Ayu Anggraini Soselisa yang menyampaikan tentang:
- Penilaian PEKPPP tahun 2025 meliputi: SPKT Polda, Ditreskrimum Polda, Satlntas tingkat Polres, Satintelkam tingkat Polres, SPKT Polres, Satreskrim Polres;
- Mengisi data dukung F-01 melalui aplikasi PEKPPP;
- Batas waktu pengisian dimulai dari 1 Maret s.d. 31 Maret 2025;
- Mengisi survey melalui F-03 setiap satfung minimal 20 responden;
- Mengisi data dukung sesuai pertanyaan yang ada pada F-01, apabila ada kendala dalam penginputan silakan koordinasikan secara berjenjang.
Kegiatan zoom meeting masih dilanjutkan dengan paparan dari Kasubbagjian Bagjianalis Ro RBP Stamarena Polri dan sesi tanya jawab. Selanjutnya kegiatan ditutup oleh Kabag Jianalis Ro RBP Stamarena Polri Kombes. Pol. drh. Irene Ayu Anggraini Soselisa.
Demikian informasi tentang kegiatan Kabag RBP Rorena Polda Kalbar Mengikuti Zoom Meeting Sosialisasi Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik Tahun 2025, semoga dapat bermanfaat. Salam Presisi.